MEMBENTUK SANTRI BERJIWA PEMIMPIN
"Kullukum Ra'in wa Kullukum Mas'uluun 'An Ro'iyyatihi", begitulah Nabi menyampaikan kepada umatnya. Berhubung masa jabatan OSPA Masa Khidmat 2015 dirasa akan segera berakhir, dan dikhawatirkan melemahnya peraturan kepesantrenan yang akan yang akan berdampak pada agenda setiap santri, maka OSPA 2015 berinovasi menyelenggarakan kegiatan yang sekiranya dapat mencari calon santri untuk menggerakkan roda peraturan pesantren yaitu kegiatan LDKS ( Latihan Dasar Kepemimpinan Santri ) atau dalam bahasa Inggrisnya yaitu "Basic Leadership Training" dengan tujuan membentuk kepengurusan yang baru.
tampak suasana meriah mewarnai pembukaan LDK |
Acara berlangsung selama 4 hari, yaitu dari tanggal 05 - 08 November 2015. Selain untuk mencari kepengurusan OSPA yang baru, kegiatan ini bertujuan untuk membentuk santri berjiwa pemimpin agar siap terjun di masyarakat kelak. Kegiatan ini terdiri dari pemberian Materi dasar dan juga permainan - permainan yang melatih kreativitas santri sebagai calon pemimpin masa depan.
Simbolisasi Pembukaan LDKS
Materi Kepemimpinan
Dalam Kegiatan LDK ini, santri diajarkan 4 materi dasar kepemimpinan, yaitu :
1. Leadership ( kepemimpinan )
2. Organizing ( keorganisasina )
3. Secretarial ( kesekretaritan )
4. Aswaja
Peserta kegiatan LDK ini adalah santri Madrasah Aliyah kelas X dan XI dan Santri Madrasah Tsanawiyah kelas VIII.....
Semoga dengan adanya acara ini, dapat membentuk santri untuk berjiwa pemimpin. ( Amin )